Scroll untuk baca artikel
HeadlinePeristiwa

Sebelum Kabur, Saksi Mata: Teroris Terperosok ke Kandang Ayam

×

Sebelum Kabur, Saksi Mata: Teroris Terperosok ke Kandang Ayam

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | MEDAN – Menurut saksi mata salah satu dari empat terduga teroris yang diamankan petugas di kawasan Jalan Desa Kota Datar, Dusun 1 Kikik, Kecamatan Hamparan Perak, Deli Serdang, terperosok ke kandang ayam sebelum melarikan diri.

Saksi mata, Sardan (49) mengatakan, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 11.00 WIB. Saat itu dirinya melihat ada dua sepeda motor jenis matic dikendarai secara berboncengan oleh empat orang. Dari arah belakang beberapa orang menggunakan sepeda motor menghentikan mereka.

“Berhenti kau. Gitu katanya. Rupanya salah satunya menarik pisau, disabetkan ke polisi itu, kena tangan kirinya,” kata Sardan.

Seketika itu juga polisi lainnya menembak di bagian dada dan pahanya. Dua orang lain lagi juga ditembak di bagian kakinya. Satu orang di antara mereka melarikan diri. Kejadian itu menurutnya berlangsung cepat.

Baca Juga:   Diterjang Angin Puting Beliung, Puluhan Rumah Warga di Sergai Rusak

“Setelah tiga orang dilumpuhkan, dua sepeda motor dibawa oleh petugas yang datang menggunakan mobil,” ucap Sardan.

Sementara satu orang lagi, kata Sardan, melarikan diri ke belakang rumah warga karena melihat rekannya telah dilumpuhkan oleh petugas.

“Laki-laki yang melarikan diri itu, sempat lari ke samping rumah warga. Dia terperosok di kandang ayam yang dikelilingi dengan jaring-jaring. Bekas-bekas terpelesetnya juga masih ada. Saat itu karena sudah terjatuh di kandang ayam dia mutar dengan berlari kencang ke belakang-belakang rumah warga yang ada pohon sawit dan sawah. Terus itu dia gak nampak lagi,” ungkapnya.

Sardan menambahkan bahwa di seberang pohon sawit dan sawah tersebut ada beberapa pemukiman warga di daerah Parit Belang, Selotong, dan Batang Seri.

Baca Juga:   Cuma Setengah Jam, Densus 88 Lumpuhkan Teroris di Hamparanperak

“Jaraknya sekitar 5 Km lagi,” tambahnya.

Hingga saat ini, warga masih berkerumun di lokasi kejadian. Tidak sedikit warga yang melintas kemudian berhenti dan bertanya apa yang sedang terjadi.

Diberitakan sebelumnya, tim gabungan dari Polda Sumut, Polrestabes Medan, Polres Pelabuhan Belawan dan dibantu tim Densus 88 menyisir beberapa lokasi di Marelan, Belawan setelah terjadinya bom bunuh diri di Malolrestabes Medan pada Rabu (13/11) pagi.[ana]