Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Berita SumutHeadlineMedanPolitik

Anggota DPRD Medan Antonius Tumanggor: Proyek U-Ditch Bukan Solusi Jika Sungai Belum Dibenahi

×

Anggota DPRD Medan Antonius Tumanggor: Proyek U-Ditch Bukan Solusi Jika Sungai Belum Dibenahi

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | MEDAN-Hujan deras menyebabkan Kota Medan kembali dilanda banjir ditengah Pemko Medan sedang giat giatnya membangun drainase dengan menggunakan U-Ditch.

Kondisi inipun mendapat reaksi dari Antonius Tumanggor,Anggota DPRD Medan dari Dapil 1 Kita Medan, Selasa (19/9/2023). Saat hujan yang mengguyur Kota Medan pada Senin malam ,rumah tempat tinggalnya pun kebanjiran, padahal dia sedang melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Aceh. Antonius mengaku khawatir sebab, pada saat itu dia tidak sedang berada di rumah.

“Saya sedang kunker ke Provinsi Aceh, dan mendapat kabar dari istri, rumah kami kebanjiran. Hal ini membuat saya kawatir dan resah, ini yang sudah ke empat kali sejak saya duduk menjadi dewan, rumah saya kebanjiran padahal sebelumnya tidak pernah,”kata politisi dari Partai Nasdem tersebut

Baca Juga:   Jelang Natal dan Tahun Baru 2023, Wong Chun Sen Minta PLN dan PDAM Tirtanadi Tetap Komit Dengan Pelayanan

Lebih lanjut Antonius menyampaikan bahwa program U-Ditch tidak akan menjadi solusi penanganan masalah banjir apabila sungai-sungai kecil dan sungai Deli sebagai penampung tumpahan air hujan tidak dibenahi, paling tidak kedalamannya dikeruk agar bisa menampung tumpahan air.