Scroll untuk baca artikel
BermartabatHeadlineSumut

Edy Rahmayadi Terus Berupaya Lestarikan Warisan Kebudayaan Melayu Deli

×

Edy Rahmayadi Terus Berupaya Lestarikan Warisan Kebudayaan Melayu Deli

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) akan terus berupaya menjaga dan melestarikan semua situs sejarah, serta kebudayaan yang ada di Sumut. Termasuk warisan kebudayaan Kesultanan Deli.

Hal ini disampaikan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi saat menerima kunjungan Sultan Deli XIV Seripaduka Baginda Tuanku Sultan Mahmud Aria Lamantjiji Perkasa Alam Shah (Tuanku Aji) di Rumah Dinas Gubernur Sumut Jalan Jenderal Sudirman Nomor 41 Medan, Selasa (29/12). Kunjungan ini merupakan silaturahmi Tuanku Aji yang sudah sebulan di Kota Medan.

Dalam pertemuan tersebut, Gubernur Edy Rahmayadi bersama Tuanku Aji juga berdiskusi tentang sosial dan budaya Melayu di Sumut. Edy Rahmayadi siap membantu mengembalikan dan melestarikan Kebudayaan Kesultanan Deli, bila ada titah dari Tuanku Aji.

Baca Juga:   Pemprov Sumut Terus Berupaya Tingkatkan Fasilitas Pendidikan Sumut

“Saya (Pemprov Sumut) siap membantu untuk terus menjaga dan mengembalikan serta melestarikan kebudayaan Melayu Deli ini, bila Tuanku Aji ada mengeluarkan titah, agar seluruh warisan budaya untuk diambil dan dikembalikan lagi ke Kesultanan,” ucap Edy Rahmayadi, didampingi Asisten Administrasi Umum dan Aset Pemprov Sumut M Fitriyus.

Titah ini, menurut Edy Rahmayadi, hanya upaya untuk menghindari terjadinya kesalahfahaman pada masyarakat, bahwa ada kepentingan nantinya dalam upaya pengembalian seluruh peninggalan sejarah dan sebagainya di Kesultanan Deli.

Edy pun meminta pada Tuanku Aji terlebih dahulu untuk mengumpulkan seluruh Sultan yang ada di Sumut untuk membicarakan hal ini, agar ditemukan kata mufakat.

“Saya pastikan, saya saat ini sebagai Gubernur tidak ada kepentingan politik dalam menjaga kelestarian budaya ini. Saat ini saya berbicara sosial dan budaya. Saya tidak mau dengan ucapan yang sekarang ini ‘Melayu Tinggal Nama’. Makanya kita lestarikan budaya Melayu, agar Sumut memiliki warna,” katanya.

Baca Juga:   Di Hari Perhubungan Nasional, Gubsu Resmikan KA New Sri Bilah Eksekutif

Sementara itu, Sultan Deli XIV Tuanku Aji dalam pertemuan itu mengatakan sangat berharap Pemprov Sumut dapat membantu untuk mengembalikan peninggalan sejarah, serta menjaga kelestarian kebudayaan Melayu Deli.

“Saya berterima kasih bila Bapak Gubernur dapat membantu kita untuk mengembalikan peninggalan sejarah yang ada dulunya, serta membantu melestarikan budaya Melayu Deli saat ini,” katanya.

Menurut Tuanku Aji, nantinya usai ia menyelesaikan pendidikan, akan kembali ke Kota Medan dan berupaya akan mengabdi dan membantu pembangunan di Sumut. Usai berdiskusi, Edy Rahmayadi pun menjamu Sultan Deli XIV makan bersama dan diakhiri memberikan cendera mata.