Secara keseluruhan IPEMI di Sumut telah beranggotakan 1.200 orang dan memiliki 500 UMKM binaan dari 33 kabupaten/kota se-Sumatera Utara.
Medan, Mediasumutku.com – Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi menilai Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Sumatera Utara memiliki peran strategis untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Sebab itu, kedepan IPEMI diharapkan dapat mengambil peran bersama Pemprov Sumut untuk mewujudkan Sumatera Utara yang sejahtera serta bermartabat.
“Bangga saya melihat masyarakat yang bisa berdaya untuk masyarakat lainnya, ke depannya buatlah program yang bisa bersinergi dengan Pemerintah Provinsi, yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Edy Rahmayadi ketika menerima kunjungan silahturahmi pengurus IPEMI Sumut, Selasa (17/9/2019) kemarin di Ruang Kerja Gubsu, Lantai 10, Kantor Gubernur, Jalan Diponegoro Nomor 30 Medan.
Dengan adanya IPEMI Sumut, Edy Rahmayadi meminta kedepan dapat bersinergi dalam meningkatkan pendapatan tambahan kepada para ibu rumah tangga dalam meningkatkan pendapatannya di Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).
“Buatlah terus kegiatan yang bermanfaat sembari menyebarkan syiar kebaikan, seperti melakukan pelatihan untuk pelaku UMKM, sehingga pendapatannya meningkat. Untuk wadah atau lokasi menjual hasil produk produknya nanti bisa bersama dengan Dekranasda Sumut,” pinta Gubernur Sumut.
Ketua IPEMI Sumut Yulidar berharap kedepan Gubernur Sumut dapat membentuk sentra untuk memamerkan, dan menjual hasil kerajinan warga binaan UMKM di Sumut.
“Kalau bisa Pak, ada wadah yang bisa menampung semua hasil UMKM se-Sumut, lokasinya yang berdekatan dengan Bandara Internasional Kualanamu,” pintanya.
Dikatakan Yulidar, IPEMI Sumut juga sebelumnya telah menerima Award IPEMI Terbaik Pertama seluruh Indonesia dan Mancanegara. Dimana penghargaan tersebut diberikan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, pada Agustus 2019 di Jakarta.
Secara keseluruhan IPEMI di Sumut telah beranggotakan 1.200 orang dan memiliki 500 UMKM binaan dari 33 kabupaten/kota se-Sumatera Utara. Bahkan salah satu diantara UMKM lain, UMKM Sapu Lidi yang dibina IPEMI telah ‘go international.’
Untuk saat ini IPEMI Sumut tengah menyiapkan program baru bernama Kampung Kuliner dan Kampung Santri.
“Saya berharap bapak Gubernur mendukung IPEMI Sumut, dengan berhadir saat pembukaan Kampung Kuliner dan Kampung Santri, ini merupakan program baru dari kami,” tandas Ketua IPEMI Sumut Yulidar, yang didampingi jajaran pengurus IPEMI Sumut saat bersilaturahim dengan Gubsu. (MS2/Hms)