Scroll untuk baca artikel
Ekonomi

Hingga Agustus 2020, Ekspor Indonesia ke Brazil dan Argentina Alami Penurunan 

×

Hingga Agustus 2020, Ekspor Indonesia ke Brazil dan Argentina Alami Penurunan 

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com| MEDAN- Hingga Agustus 2020, total ekspor Indonesia ke Brazil dan Argentina mengalami penurunan. Seperti Brasil tercatat USD 568,48 juta. Nilai itu turun 16,7 persen dibanding periode yang sama tahun 2019 yang sebesar USD 682,42 juta.

Duta Besar RI untuk Brasil, Edi Yusup mengatakan, produk ekspor utama Indonesia ke Brasil adalah minyak kelapa sawit, karet, suku cadang sepeda motor, peralatan listrik, suku cadang kendaraan, nikel, dan benang. Di sisi lain, produk impor utama Indonesia dari Brasil adalah bungkil hasil ekstraksi kedelai, gula, kapas, tank, tembakau, dan bijih besi.

Duta Besar RI untuk Argentina, Paraguay, dan Uruguay, Niniek Kun Naryatie mengatakan, produk-produk yang potensial untuk masuk ke pasar nontradisional seperti Argentina antara lain makanan kemasan, produk-produk kesehatan, serta barang setengah jadi berupa kemasan kertas.

Baca Juga:   Ditengah Pandemi, Aset BNI Syariah Capai Rp50,76 Triliun

“Peluangnya ada pada produk-produk high-end untuk home living, sepeda, fesyen; produk konsumsi seperti kaos, alat mandi dan sanitasi, dan makanan kemasan; serta barang setengah jadi seperti suku cadang berbahan karet dan produk kertas untuk kemasan,” ungkapnya.

Total ekspor Indonesia ke Argentina pada Januari–Agustus 2020 tercatat 100,95 juta. Nilai itu turun 27,0 persen dibanding periode yang sama tahun 2019 yang sebesar USD 138,22 juta.

Produk ekspor utama Indonesia ke Argentina adalah karet, alas kaki olahraga, turbin, benang, mesin kendaraan, dan nanas. Di sisi lain, produk impor utama Indonesia dari Argentina adalah sereal, bungkil kedelai, produk olahan susu, udang, dan kapas.(MS11/foto: ilustrasi/int)

Baca Juga:   Thailand Hentikan Penerapan Bea Masuk Safeguard Baja Canai Panas