Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Ekonomi

Jum’at Pagi, IHSG Berbalik Arah ke Zona Positif

×

Jum’at Pagi, IHSG Berbalik Arah ke Zona Positif

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | JAKARTA – Mengawali perdagangan hari ini, Jumat (15/11/2019) Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) balik arah ke zona positif pada perdagangan pagi ini. IHSG naik 16,81 poin atau 0,28% ke 6.115,76.

Tercatat 27 saham menguat, 11 saham melemah, dan 7 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp19,2 miliar dari 5 juta lembar saham diperdagangkan.

Indeks LQ45 naik 5,35 poin atau 0,4% menjadi 969,93, indeks Jakarta Islamic Index (JII) naik 2,19 poin atau 0,1% ke 675,37, indeks IDX30 naik 1,33 poin atau 0,3% ke 526,37 dan indeks MNC36 naik 0,57 poin atau 0,2% ke 335,36.

Adapun saham-saham yang bergerak dalam jajaran top gainers, antara lain, saham PT Borneo Olah Sarana Sukses Tbk (BOSS) naik Rp30 atau 12,5% ke Rp270, saham PT Gaya Abadi Sempurna Tbk (SLIS) naik Rp125 atau 2,34% ke Rp5.475, dan saham PT Estika Tata Tiara Tbk (BEEF) naik Rp8 atau 2,29% ke Rp358.

Baca Juga:   HUT ke-72, Garuda Indonesia Luncurkan Livery Cinta Indonesia

Sementara itu, saham-saham yang bergerak dalam jajaran top losers, yaitu saham PT Trinitan Metal and Minerals Tbk (PURE) turun Rp210 atau 18,58% ke Rp920, saham PT Envy Technologies Indonesia Tbk (ENVY) turun Rp410 atau 14,91% ke Rp2.340, dan saham PT Sky Energy Indonesia Tbk (JSKY) turun Rp90 atau 12,33% ke Rp640.