Mediasumutku.com | Jakarta – Untuk menjaga kesehatan para tenaga medis untuk tetap fit saat bertugas di 25 Rumah Sakit atau RS Rujukan Covid-19 di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi atau Jabodetabek, maka Pihak Kementerian Pertahanan dan PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk telah menyalurkan sebanyak 16.000 paket makanan.
Demikian hal yang dikatakan Direktur Bela Negara Ditjen Pothan Kemenhan Brigjen TNI Jubei Levianto saat memimpin langsung penyerahan paket bantuan makanan sebagai Aksi Bela Negara Peduli Covid–19 di Restong Cafe, Kamis (21/5/2020).
Menurut Brigjen TNI Jubei Levianto saat mendistribusikan 16.000 paket makanan buat tenaga medis, pihak Kemenhan melibatkan Relawan dari Forum Bela Negara (FBN) dan Persatuan Kader Bela Negara (PKBN) dalam pendistribusian ke 25 RS se -Jabodetabek,
Aksi Bela Negara Peduli Covid-19 tersebut dilaksanakan secara rutin setiap hari Selasa dan Kamis yang dibantu oleh ratusan Kader Bela Negara sebagai tim relawan yang mendistribusikan paket makanan sampai masa Pandemi Covid-19 berakhir.