Scroll untuk baca artikel
BermartabatHeadlineKesehatanReligiSumut

Pemprovsu Salurkan Bantuan Ratusan Paket Sembako untuk Penyandang Disabilitas

×

Pemprovsu Salurkan Bantuan Ratusan Paket Sembako untuk Penyandang Disabilitas

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) melalui Biro Sosial menyalurkan bantuan 219 paket sembako kepada para penyandang disabilitas di daerah ini. Bantuan tersebut diharapkan dapat dimanfaatkan para penyandang disabilitas dalam menyambut Lebaran Idulfirtri 1442 H.

Bantuan tersebut diserahkan langsung Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Sumut Nawal Lubis kepada Himpunan Wanita Disabilitas Indonesia (HDWI) Sumut sebanyak 96 paket sembako di Kantor HDWI Sumut, Jalan Karya Sehati Medan, Jumat (30/4).

Kemudian, paket bantuan berupa beras, gula pasir, minyak goreng, kue kering, sarung dan kurma tersebut juga diserahkan kepada Persatuan Tunanetra Indonesia (Pertuni) Sumut di Panti Tunanetra Pertuni Sumut, Jalan Sampul Nomor 30, Medan.

Baca Juga:   Nelayan Tapanuli Tengah Lepas Penyu Langka yang Tertangkap

“Kami tidak bisa memberikan banyak, semoga apa yang diberikan ini bisa bermanfaat untuk bapak dan ibu sekalian, dan bisa sedikit membantu kesusahan bapak dan ibu,” ujar Nawal, sembari menyerahkan bantuan.

Nawal juga mengatakan bahwa bantuan ini bertujuan meringankan beban masyarakat, khususnya para penyandang disabilitas dalam menyambut Lebaran Idulfitri. Apalagi, biasanya menjelang Idulfitri harga sembako cenderung meningkat.

Ketua HDWI Sumut Mustika Sari manyampaikan terima kasih dan apresiasi atas kepedulian Pemprov Sumut terhadap para penyandang disabilitas di daerah ini. Dikatakannya, bantuan yang diterimanya tersebut akan diteruskan kepada empat cabang HDWI, yakni HDWI Medan, Deliserdang, Binjai dan Serdangbedagai.

“Saya ucapkan terima kasih, karena pemerintah telah memperhatikan kami. Termasuk kami para penyandang disabilitas, semoga apa yang diberikan ini menjadi berkah untuk kita semua,” ujarnya.

Baca Juga:   Kunjungi Anak Stunting di Madina, Nawal Soroti Sanitasi Masyarakat

Hal senda juga disampaikan salah seorang tunanetra yang merupakan anggota Pertuni Sumut, Muhammad Iqbal Hasugian. “Saya tidak bisa mengatakan seperti apa, bahagia dan senang bercampur haru, karena didatangi langsung oleh Ibu Gubernur Sumut Nawal Lubis, jazakumullah khairan ibu,” ucapnya.