Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Sumut

Gubsu Akan Mewujudkan Pembangunan di Kawasan Danau Toba

×

Gubsu Akan Mewujudkan Pembangunan di Kawasan Danau Toba

Sebarkan artikel ini
Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi usai mendengarkan arahan dari Presiden Jokowi, yang didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Ketua TP PKK Sumut Nawal Lubis serta Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi di sela-sela kunjungan Presiden Jokowi
Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi usai mendengarkan arahan dari Presiden Jokowi, yang didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Ketua TP PKK Sumut Nawal Lubis serta Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi di sela-sela kunjungan Presiden Jokowi

Medan, Mediasumutku.comPresiden Jokowi meminta Pemprov Sumut bersinergi dengan Pemerintah Pusat untuk membangun Danau Toba sebagai kawasan wisata prioritas dan super prioritas.

Serta mendorong Pemda di kawasan Danau Toba untuk mewujudkan kawasan wisata yang terintegrasi antar kabupaten sekawasan Danau Toba.

Sumber Pemprovsu melalui IG humassumutmenyebutkan keinginan Presiden Jokowi, di tanggapi positif Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, mengatakan kesanggupannya untuk bersinergi dengan Pemerintah Pusat guna mewujudkan pembangunan di kasawan Danau Toba. Serta akan melaksanakan apa yang menjadi kewajiban Pemerintah Provinsi Sumatera Utara.

Ditambah lagi menurut Gubernur saat ini pariwisata di kawasan Danau Toba sudah menjadi potensi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta dapat mewujudkan Sumut yang bermartabat.

Baca Juga:   Camat Percut Sei Tuan Jadi Inspektur Upacara di Sekolah Riad Madani, Ajak Peserta Didik Jauhi Narkoba

Harapan itu disampaikan Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi usai mendengarkan arahan dari Presiden Jokowi, yang didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Ketua TP PKK Sumut Nawal Lubis serta Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi di sela-sela kunjungan Presiden Jokowi di kawasan Danau Toba, Rabu (31/7/2019).

Dengan adanya perhatian khusus yang diberikan Presiden Joko Widodo terhadap pembangunan di sekitar Danau Toba sebagai destinasi wisata kelas dunia.

Gubernur Sumut sangat berbahagia dan bersyukur terhadap perhatian luar biasa yang diberikan Presiden Jokowi. Hal itu dibuktikan dengan rencana pembangunan pariwisata Danau Toba untuk meningkatkan kunjungan wisatawan, tumbuhnya ekonomi masyarakat, seperti perhotelan/ penginapan, kuliner, transportasi, hasil kerajinan serta berbagai jenis usaha masyarakat lokal lainnya.

Baca Juga:   Dekranasda Sumut Pamerkan Tenun Sumut di LIMOFF Lombok

Sebagai wisata perioritas dan super perioritas. Edy Rahamayadi juga akan mendorong Pemerintah Daerah di kawasan Danau Toba demi terwujudnya kawasan wisata yang terintegrasi antar kabupaten di kawasan Danau Toba. (dk)