mediasumutku.com | PADANGSIDIMPUAN – Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution panen perdana bawang merah di areal persawahan yang sebelumnya di tanami padi, kini mendapat hasil yang lebih bernilai tinggi di kelola oleh Kelompok Tani Maju yang berlokasi di Saba Aek Sisere Desa Singali Kec. PSP Hutaimbarupada, Jumat, (09/07/21).
Panen perdana bawang merah ini di hadiri oleh Walikota Padangsidimpuan, Irsan Efendi Nasution, SH sebagai bentuk apresiasi atas prestasi Kelompok Tani tersebut.
Dalam Arahannya, Walikota Padangsidimpuan mengucapkan rasa bangga nya akan capaian yang diperoleh Poktan Maju dari hasil panen bawang merah yang mencapai 1 ton, di lahan seluas setengah hektar tersebut.
Dengan terselenggaranya Panen Perdana Bawang Merah ini, Pemerintah berharap dapat memotivasi Kelompok Tani lainnya, agar lebih berniovasi dalam mengelola lahan Pertanian nya masing masing. Mengingat bawang merah juga merupakan komoditas unggulan Kota Padangsidimpuan yang lebih menjanjikan keuntungan (profit).
Turut hadir dalam Panen Perdana bawang merah ini, Kadis Pertanian, Kadis Ketahanan Pangan, Camat. Padangsidimpuan Hutaimbaru, dan Kadis Kominfo serta Poktan Maju.