MEDAN-Pendaftaran untuk seleksi mandiri di Universitas Negeri Medan sudah dibuka mulai 15 Juni hingga 9 Juli mendatang secara online.
Seleksi Mandiri merupakan proses penerimaan mahasiswa baru jalur terakhir yang proses tesnya dilakukan secara internal Universitas Negeri Medan berdasarkan hasil Ujian Tes Berbasis Komputer (UTBK). Hasil tes tersebut menjadi rujukan dalam menentukan jumlah calon mahasiswa yang akan diterima berdasarkan daya tampung yang telah ditetapkan. Adapun kuota mahasiswa yang akan diterima pada jalur MANDIRI sebanyak 2.400 orang.
Biaya pendaftaran sebesar Rp. 250.000 untuk SAINTEK/SOSHUM, dan Rp. 350.00 untuk CAMPURAN khusus pendaftar prodi seni dan olahraga dikenakan tambahan biaya portofolio sebesar Rp.50.000. untuk pembayaran dapat dibayarkan melalui Bank BNI 46, Bank Mandiri, Bank SUMUT di seluruh Indonesia.
Materi ujian berbentuk Tes Potensi Sekolastik (TPS) menggunakan ujian tes berbasis komputer (UTBK Jalur Mandiri) yang dilaksanakan mengikuti protokol kesehatan secara ketat. Ujian UTBK Seleksi Mandiri akan laksanakan pada 13 – 16 Juli 2022. Selain tes tersebut, kelulusan Unimed juga dapt dilihat melalui rekognisi prestasi seperti prestasi akademik, prestasi olahraga, prestasi seni, prestasi MTQ/MKQ, Pesparawi atau sejenisnya dan Hafiz Qur’an.
Pengumuman hasil seleksi jalur Mandiri akan diumumkan pada 21 Juli 2022 yang dapat dilihat pada situs https://www.unimed.ac.id atau https://sm.unimed.ac.id. Adapun Uang Kuliah Mandiri : 5 juta s.d 7,5 juta persemeter, UKT tersebut tidak ada kenaikan sejak 2018.
Jalur Mandiri Unimed tahun 2022 juga menerima beasiswa KIP-K. Bagi lulusan SMA/SMK/MA Sederajat yang memenuhi persyaratan KIP-K bisa mengajukan beasiswa KIP-K melalui jalur ini. Ikutinya prosedur pendaftaran secara baik pada situs https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id.
Rektor Unimed, Dr. Syamsul Gultom, SKM., M.Kes. menyampaikan, agar informasi ini dapat segera diketahui oleh masyarakat luas, sehingga bagi lulusan SMA sederajat tahun lulus 2022, 2021 dan 2020 dapat memanfaatkan waktu untuk mendaftar seleksi Mandiri ini.
“Bagi adik-adik yang ingin mendaftar Jalur Mandiri harap segera mempersiapkan diri agar dapat diterima di UNIMED karena peminat Unimed setiap tahunnya terus meningkat pada jalur SNMPTN dan SBMPTN. Jika ada masalah dalam proses pendaftaran seleksi mandiri, silahkan hubungi helpdesk dan juga bisa berkunjung ke kantor Humas bagi warga Medan, tentunya harus menerapkan protokol kesehatan secara ketat, bagi yang ingin berkunjung ke helpdesk. Panitia juga membuka layanan via whatsapp di 08116080820 dan media sosial @unimedofficial,” ujar Rektor.
Rektor mengimbau, bagi yang ingin mendaftar jalur mandiri Unimed dapat memanfaatkan waktu pendaftaran secara baik. Jangan melakukan pendaftaran diakhir-akhir masa pendaftaran, (MS7)