Scroll untuk baca artikel
Berita SumutHeadlineReligiSumut

Bupati Sergai Berangkatkan Jamaah Calon Haji Kloter 16 dari Masjid Agung Serdang Bedagai

×

Bupati Sergai Berangkatkan Jamaah Calon Haji Kloter 16 dari Masjid Agung Serdang Bedagai

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | SERGAI– Bupati Serdang Bedagai (Sergai), H. Darma Wijaya, didampingi oleh Wakil Bupati (Wabup) Sergai, Adlin Tambunan, secara resmi memberangkatkan Jamaah Calon Haji Kabupaten Sergai tahun 2024 yang tergabung dalam Kloter 16.

Acara pelepasan rombongan ini berlangsung di Masjid Agung Sergai, Sei Rampah, Rabu pagi, Sei Rampah, 29 Mei 2024.

Di hadapan ratusan jamaah calon haji dan ribuan keluarga yang mendampingi, Bupati Sergai menyampaikan pentingnya ibadah haji sebagai rukun Islam kelima.

Ia mengajak para calon haji untuk bersyukur atas kesempatan menjadi tamu Allah tahun ini, mengingat banyak umat Islam lainnya yang belum berkesempatan menunaikan ibadah haji meskipun telah siap secara fisik dan mental.

Baca Juga:   Sergai Peringkat ke-2 Daerah Terbanyak Penerima BSPS se-Sumut

Bupati Darma Wijaya juga berpesan agar para jamaah memperhatikan kesehatan selama di tanah suci.

“Koordinasikan segala masalah kesehatan dengan tim medis yang bertugas, dan tetap khusyuk dalam beribadah.

Tinggalkan sejenak segala urusan duniawi untuk meraih kekhusyukan dalam menjalankan ritual ibadah haji,” ucapnya.

Selain itu, ia berharap agar para jamaah mendoakan Kabupaten Sergai dan seluruh masyarakatnya agar selalu diberkahi.

Pada kesempatan ini, Bupati juga mengapresiasi petugas haji dari Kantor Kementerian Agama dan instansi terkait lainnya atas pelayanan yang diberikan.

Ia berpesan kepada seluruh petugas, termasuk Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD), Tim Kesehatan Haji Daerah (TKHD), Ketua Rombongan (Karom), dan Ketua Regu (Karu), untuk menjaga komunikasi yang baik dengan jamaah.

Baca Juga:   JNE Raih Penghargaan "Brand Pemberdaya UKM" Kategori Ekspedisi Logistik

Wakil Bupati Adlin Tambunan dalam sambutannya menegaskan bahwa ibadah haji seharusnya didorong oleh keimanan dan ketaqwaan, bukan untuk mendapatkan pujian atau gelar.

“Ibadah haji harus membawa perubahan positif, tidak hanya untuk diri sendiri tetapi juga bagi masyarakat, daerah, dan negara,” ujarnya.

Ia juga berharap para jamaah bisa menjadi duta bangsa dan daerah yang baik, menjaga martabat serta menghormati tradisi umat Islam dari seluruh dunia.

Dengan jumlah jamaah calon haji dari Sergai sebanyak 319 orang ditambah 8 petugas haji, keberangkatan ini diharapkan berjalan lancar.

Acara ini juga dihadiri oleh unsur Forkopimda Kabupaten Sergai, PJ. Sekdakab Sergai Rusmiani Purba, SP, M.Si, Ketua TP-PKK Sergai Ny. Hj. Rosmaida Saragih Darma Wijaya, Ketua GOTPKI Sergai Ny. Aini Zetara Adlin Tambunan, Camat Sei Rampah Dra. Fitrianti, M.Si, serta para jamaah dan keluarga yang mendampingi.

Baca Juga:   Sekdakab Sergai: OPD harus Pro Aktif Jalin Komunikasi dengan Pemerintah Provinsi

Selamat jalan kepada seluruh jamaah calon haji, semoga diberikan kesehatan, kelancaran, keselamatan, dan meraih predikat haji mabrur. Aamiin.(Budiono)