mediasumutku.com | PADANGSIDIMPUAN-Pj. Ketua Tim Penggerak PKK, Ny. Masroini Letnan Dalimunthe terus melakulan kunjungan Posyandu. Hari ini, Jum’at (24/11) Ny. Masroini bersama pengurus PKK lainnya mengunjungi Posyandu Rambutan yang berada di Desa Pudun Jae, Kecamatan Padangsidimpuan Batunadua, Kota Padangsidimpuan.
Pada kesempatan itu, bersama kader dan petugas dari Puskesmas Batunadua, Ny. Masroini ikut turun langsung melakukan penimbangan dan pengukuran tinggi badan balita, Imunisasi balita, penyuluhan dan pelayanan KB, pengobatan lansia, pemeriksaan dan penyuluhan ibu hamil dan juga pemberian makanan tambahan untuk pencegahan stunting.
Dalam arahannya, Ketua TP.PKK, Ny. Masroini menjelaskan, Posyandu merupakan salah satu bentuk upaya Kesehatan berbasis masyarakat di Desa dan Kelurahan, posyandu merupakan salah satu fasilitas promotif preventif bagi kesehatan ibu dan anak.
“Kita berharap, keberadaan posyandu ini dapat memberikan pelayanan kesehatan yang baik bagi masyarakat, khususnya ibu dan anak, sehingga dapat terus memeriksa kondisi anak secara berkala. Kemudian, kalau ada tetangga atau siapapun yang sakit tolong sampaikan ke kader, ke ibu ketua desa, ataupun ibu ketua kecamatan, biar nanti bisa langsung ditangani, jadi walaupun hanya menyampaikan informasi, kita sudah bermanfaat bagi kesehatan, biar kita semua sama-sama sehat” ucap Ny. Masroini.
Pada kesempatan itu, Ketua PKK Kota Padangsidimpuan juga mejelaskan bahaya penyakit difteri yang merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh bakteri Corynebacterium diphtheria. Bakteri yang biasanya menginfeksi tenggorokan dan saluran pernafasan bagian atas, serta dapat mengeluarkan racun yang menyerang organ-organ dalam tubuh. Gejala yang ditimbulkan oleh difteri adalah nyeri tenggorokan, demam dan pembengkakan pada leher.
“Lebih lanjut, jika racun sudah menyebar kedalam tubuh dapat menyebabkan kerusakan pada sistem saraf dan infeksi paru-paru. Itu vaksinnya disini bu (posyandu) namanya vaksin DPT (difteri, pertusis dan tetanus) yang perlu diberikan sebelum anak berusia satu tahun. Untuk itu ibu-ibu, manfaatkan layanan posyandu ini, lakukan cek kondisi anak setiap bulan di posyandu” ujar Ny. Masroini. (Heri)