Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Politik

Pilkada Sergai, Partai Demokrat Siap Sumbangkan 20 Ribu Suara

×

Pilkada Sergai, Partai Demokrat Siap Sumbangkan 20 Ribu Suara

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com| SERGAI- Dewan Pengurus Cabang (DPD) Partai Demokrat Kabupaten Serdang Bedagai, solid mendukung dan memenangkan paslon nomor urut 1, Darma Wijaya dan Adlin Tambunan.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu, DPC Demokrat Sergai, Taufiq Rahman mengatakan, pihaknya siap mendukung dan memenangkan pasangan Dambaan untuk duduk sebagai kepala daerah di Kabupaten Serdang Bedagai.

Taufik menjelaskan, secara kepartaian tim Partai Demokrat akan mendukung sampai ke tingkat akar rumput dengan melakukan sosialisasi dan konsolidasi untuk memenangkan Dambaan.

Selain itu, karena dalam pilkada ada kualisi partai politik, Demokrat juga merangkul partai politik lain yang memiliki tujuan yang sama untuk memenangkan Dambaan.

“Untuk mencapai suara maksimal saat pilkada mendatang tim dari Partai Demokrat sudah membentuk tim pendamping TPS. Jadi dari 1.481 TPS maka akan ada 1.481 juga kader partai Demokrat yang ditempatkan di TPS,”ujar Taufik Rahman.

Ia menjelaskan, nantinya pihaknya akan merangkul sekitar 1.481 orang yang terdiri dari kader dan keluarganya.

Baca Juga:   Komisi 2 DPRD Medan: Maksimalkan Pembentukan UPT Laboratorium Pengujian Mutu dan Keamanan Pangan

“Lalu jika 1.481 dikali 20, maka akan menjadi sumbangsih Partai Demokrat yang nyata di pilkada Kabupaten Serdang Bedagai ada sekitar 20 ribuan suara. Itulah peran nyata Partai Demokrat di Pilkada Kabupaten Sergai ,” ucapnya.

Taufik menjelaskan, Demokrat Kabupaten Sergai sendiri sepakat untuk mendukung Dambaan karena memiliki ide dan pemikiran yang sama. Menurutnya, pembaharuan dan perubahan adalah sebuah ide yang tepat untuk membangun Sergai lebih baik lagi ke depannya.

“Kami sepakat menciptakan sistem pemerintahan yang mandiri, yang mensejahterakan rakyatnya dan religius. Karena ada kesepahaman dalam visi misi itu maka Demokrat menjatuhkan pilihan dukungan kepada Dambaan,”pungkasnya. (MS6)