Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Peristiwa

20 Hektar Lahan Gambut Warga Terbakar di Panai Tengah

×

20 Hektar Lahan Gambut Warga Terbakar di Panai Tengah

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | LABUHANBATU-Terjadi kebakaran di lahan gambut di Dusun Sirahu Desa Selat Beting Kecamatan Panai Tengah Kabupaten Labuhanbatu, pada Senin (28/6/2021).

Posisi persis kebakaran terjadi di Peringgan Perbatasan PT PAL di Dusun Selat Beting. Kurang lebih 20 hektar lahan masyarakat terbakar dalam kejadian itu.

Kapolsek Panai Tengah AKP Rusdi Koto dikonfirmasi wartawan, mengatakan, sebelumnya pada hari Minggu (27/6) sekitar pukul 16.00 Wib, personil Polsek Panai Tengah mendapat informasi kebakaran lahan yang berada di Selat Beting.

“Kemudian, personil Polsek Panai Tengah melakukan pencarian tentang kebakaran lahan tersebut dengan cara menghubungi masyarakat desa Selat Beting dan juga Humas PT PAL Hendara Hutapea. Petugas menginformasikan ada melihat asap kebakaran di sekitar perbatasan PT PAL Blok E 27,” ucapnya.

Baca Juga:   Diterjang Banjir dan Longsor, 8 Kecamatan di Sumbar Lumpuh

Mengetahui posisi titik api, Kapolsek Panai Tengah AKP Rusdi Koto bersama personelnya turun ke lokasi lahan kebakaran dan langsung melakukan pemadaman bersama karyawan PT PAL .

Meski api telah sudah padam, asap tebal dari bekas kebakaran lahan masih ada dan dikhawatirkan masih berpotensi menimbulkan api. Atas perintah Kapolsek Panai Tengah, Kanit Reskrim dan Personil Polsek Panai Tengah kembali melanjutkan pemadaman api, hingga saat ini lahan tersebut masih mengeluarkan asap

“Sampai pukul 19.00 Wib, personil Polsek Panai Tengah dan dibantu karyawan PT PAL masih memadamkan api dengan menggunakan dua unit mesin pemadam,” ucap AKP Rusdi Koto. (MS10)